.
Monitoring Kegiatan Kelompok Tani Kecamatan Rumpin
Rumpin - Pemerintah Kecamatan Rumpin laksanakan monitoring kegiatan ke kelompok tani yang ada di berapa desa. Saat ini kelompok tani yang dikunjungi berlokasi di Desa Rabak dan Sukasari (09/05/2023)

Pemerintah Kecamatan Rumpin bekerjasama dengan BPP Wilayah III Leuwiliang dalam penyediaan kebutuhan informasi berbasis digital. Saat ini telah disusun peta sebaran kelompok tani beserta lokasi berbasis GPS dan komoditi unggulan yang menjadi produksi di kelompok tersebut.

Kebutuhan akan informasi yang sebelumnya telah di diskusikan secara mendalam menghasilkan rencana kerja untuk melakukan digitalisasi informasi. Kedepan segala aktivitas yang dilaksanakan oleh kelompok-kelompok tani di wilayah kecamatan rumpin akan diolah dan disajikan secara digital agar mudah diakses serta menunjang pada percepatan pembangunan desa melalui kelompok tani.

Hal tersebut juga merupakan salah satu komitmen @penyuluhpendampingrumpinjugala
 Yang merupakan gabungan dari penyuluh dan pendamping se-kecamatan rumpin untuk terus berinovasi sesuai tuntutan zaman sehingga dampak yang dihasilkan bisa optomal.

#kabupatenbogor #kecamatanrumpin #pancakarsa #rumpinjugala #bogorsportandtourism #jabarjuara #jabarjuaralahirbatin #bogormaju #bogormembangun #mekarsari #kertajaya #tamansari #sukamulya #sukasari #cipinang #rumpin #kampungsawah #rabak #gobang #cidokom #cibodas #mekarjaya #leuwibatu